Kuliah di luar Negeri,
tapi dana pas-pasan? Jangan malas cari informasi Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017. Banyak tersedia
informasi-informasi kuliah secara gratis baik di dalam maupun di luar negeri.
Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017
Jangan malas juga untuk
datang ke pameran beasiswa yang diselenggarakan di Kotamu. Apa manfaat pameran beasiswakuliah di luar negeri 2017? Banyak loh, berikut ini salah satunya:
1. Menjaga Impian dan Cita-cita
Pergi
ke pameran-pameran pendidikan dan beasiswa mempunyai daya tarik tersendiri bagi
mereka yang punya impian dan cita-cita tentang berkuliah di luar negeri. Selain
mencari informasi beasiswa kuliah di luar negeri 2017, tentu saja mereka yang
mempunyai niat untuk datang dalam acara-acara seperti itu punya tujuan lain;
menjaga impian dan cita-cita. Dalam hal ini, dengan melihat dan menyaksikan
hal-hal berbau kampus luar negeri akan memberikan dampak positif bagi mereka
yang tengah berjuang memenuhi persyaratan beasiswa kuliah di luar negeri 2017.
Dengan pergi ke pameran pendidikan dan beasiswa luar negeri, kamu akan terpacu
lebih untuk dapat mewujudkan impian dan cita-citamu menjadi kenyataan. Ayo,
semangat!
2. Menambah Wawasan dan Pengetahuan
Dalam
hal ini, melalui kegiatan pameran yang diselenggarakan di kotamu, kamu akan
melihat presentasi dari kampus-kampus ternama di luar negeri. Mereka akan
mempresentasikan kelebihan dan kekurangan studi di kampus bersangkutan. Mereka
akan memaparkan mengenai biaya kuliah, info soal beasiswa kuliah di luar negeri
2017, info mengenai hidup di Negara bersangkutan, informasi mengenai
magang, info tentang kerja part time,
informasi biaya hidup, info makanan halal dan tempat tinggal murah disana dan
informasi peluang kerjanya di kemudian hari, serta masih banyak
informasi-informasi lainnya yang dapat kita catat dalam catatan impian. Hal
tersebut dapat bermanfaat dalam menambah wawasan dan pengetahuanmu mengenai
banyak hal yang terjadi di Negara yang dimaksud. Bukan hanya soal kampus dan
sekitarnya, kamu juga akan banyak mengetahui mengenai budaya dari kampus yang
bersangkutan. Keren, kan?
Beasiswa Kuliah Di Luar Negeri 2017
Nah,
ada informasi yang menarik perhatian mengenai beasiswa kuliah di luar Negeri
2017 yang tak banyak peminatnya, sehingga bagi kamu yang berminat
kuliah di luar negeri jurusan sastra, punya kesempatan dalam meraih beasiswa
kuliah di luar negeri 2017 ini.
Salah satunya adalah beasiswa kuliah di Taiwan: Beasiswa Huayu (Mandarin) Enrichment Scholarship Candidates.
Program Beasiswa HES
ini merupakan program beasiswa yang disediakan sebagai sarana dalam mendorong mahasiswa
internasional agar dapat mempelajari kursus Bahasa Mandarin di Taiwan. Selain
itu beasiswa HES juga menjadi sarana dan kesempatan bagi mereka untuk lebih
memahami budaya serta masyarakat di Taiwan.
1.
Periode pengajuan Beasiswa kuliah di luar Negeri
2017: biasanya sekitar bulan Maret.
2.
Persyaratan:
a.
Berumur 18 tahun/lebih, lulusan
SMA/diatasnya, memiliki prestasi akademik yang bagus.
b.
Bukan warga Negara Taiwan.
c.
Tidak memiliki status sebagai pelajar
asing/mahasiswa yang sedang menempuh studi di luar negaranya.
d.
Belum/tidak pernah mengikuti atau
terdaftar di sekolah maupun tempat les Bahasa Mandarin, dan belum pernah menjadi
mahasiswa di Perguruan Tinggi di Taiwan.
e.
Beasiswa ini bukan merupakan atas dasar pertukaran
pelajar/mahasiswa sesuai perjanjian kerjasama antara perguruan tinggi
internasional dan lembaga pendidikan di Taiwan.
f.
Calon menerima beasiswa bukan merupakan
penerima beasiswa lainnya atau subsidi yang diberikan oleh Pemerintah Taiwan
atau institusi pendidikan lainnya di Taiwan.
0 komentar:
Posting Komentar